Kuliah Tamu Pascasarjana Bahas Ekonomi Islam Sebagai Solusi Keadilan Ekonomi

Lily Ulfia, SE 12-11-2019 (21:50:25) Berita 891 times
Kendari, Humas – Pakar Ekonomi Islam UIN Alauddin Makassar Prof. Dr. H. Bustani Ilyas, M.Ag, mengungkap bahwa Ekonomi Islam dinilai dapat menjadi solusi isu terkini dalam menghadapi kompleksitas kondisi perekonomian dunia yang cenderung masih jauh dari rasa keadilan. Hal itu diungkapkan saat membawakan pada kuliah tamu yang digelar di aula pascasarjana, selasa (12/11/19).

Di hadapan ratusan mahasiswa pascasarjana yang didomnasi dari prodi ekonomi syariah, ia memaparkan bahwa ajaran agama yang menjadi acuan ekonomi Islam dapat menjadi filter bagi efek negatif yang ditimbulkan paham ekonomi konvensional seperti kapitalisme dan sosialisme seperti hadirnya ketidakadilan ekonomi di tengah masyarakat.

“Ekonomi Islam didasari oleh nilai-nilai yang islami dan berlaku universal, penerapan syariat dalam bidang ekonomi akan membuat keadaan ekonomi sebagai bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Islam secara kaffah,” jelasnya.

Ekonomi Islam pada prinsipnya mendorong adanya kemaslahatan terhadap agama (Dien), jiwa ( nafs), intelektual ( Al aql), keturunan( Nash) dan material (maal). Ekonomi Islam lanjutnya, akan kuat jika memiliki pondasi agama yang kokoh.

“ Tanpa landasan dan kajian agama yang kuat, maka ekonomi Islam akan hancur dan menyisakan kemudharatan  dan tidak akan pernah mencapai tujuannya yaitu kesuksesan di dunia dan akhirat,” tegasnya.

Kuliah Tamu Prodi Ekonomi Syariah ini dibuka oleh Direktur Pascasarjana Dr. Laode Abdul Wahab, M.Pd. Kegiatan akademik tersebut menjadi program alteratif di pascasarjana dalam rangka meningkatkan wawasan keilmuan mahasiswa serta menjadi media menuangkan gagasan dan membangun critical thingking mahasiswa melalui sesi diskusi.

Sebelumnya pascasarjana juga menggelar seminar ekonomi syariah dengan membahas topik berbeda yaitu prospek halal industri di era revolusi industri 4.0. (liv)