IAIN Kendari Perkuat Skill Bahasa Inggris Mahasiswa

Lily Ulfia, SE 26-05-2017 (11:20:38) Berita 2909 times
Kendari, Humas IAIN Kendari - Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari secara konsisten terus melakukan pembinaan bahasa asing kepada mahasiswa. Penguasaan bahasa asing menjadi sasaran utama dalam meningkatan soft skill mahasiswa yang berdaya saing di era globalisasi. Salah satu program peningkatan kualitas bahasa asing adalah melalui pelatihan TOEFL yang dipusatkan di ruang Laboratorium Bahasa. Tahun ini, UPT Pengembangan Bahasa  menggelar pelatihan toefl selama dua hari, 25-26 Mei 2017 yang diikuti sekitar 35 orang mahasiswa perwakilan dari semua fakultas.
 
Kepala UPT Bahasa, Fahmi Gunawan mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan atas pertimbangan bahwa mengikuti test dan memperoleh skor TOEFL yang tinggi merupakan sebuah tuntutan yang sangat dibutuhkan oleh kalangan akademisi. Baik dalam rangka mengembangkan keilmuan dan bersaing di dunia kerja di zaman globalisasi maupun dalam proses pengajuan beasiswa.
“Bahkan bahasa Inggris sebagai basis test TOEFL sudah menjadi prasyarat bagi setiap orang yang menguasai keilmuan dan mendapatkan peluang kerja baik secara nasional maupun internasional” ungkap Fahmi.
 
Menurutnya, untuk memperoleh nilai yang memenuhi syarat standar TOEFL, tidak hanya ditentukan oleh penguasaan bahasa Inggris secara teori, tetapi penting juga menguasai trik dan metode tertentu dalam menghadapi test yang dimaksud. TOEFL test Preparation adalah sebuah agenda yang disiapkan untuk menjadi sarana belajar trik dan metode dalam rangka mewujudkan nilai kelulusan TOEFL.
 
Oleh karena itu, lanjut dia, melalui kegiatan pelatihan TOEFL sebagai Test Preparation ini, mahasiswa IAIN Kendari diharapkan dapat mengembangkan penguasaan bahasa Inggris  dan mampu memperoleh sertifikat TOEFL sebagai prasyarat memperoleh beasiswa, melanjutkan pendidikan, memperoleh kesempatan kerja di luar negeri dan berbagai kepentingan lainnya.
 
Selain pelatihan TOEFL bagi mahasiswa, UPT Bahasa juga melaksanaan pembinaan bahasa inggris baik bagi dosen maupun karyawan. Hal ini dilakukan dalam rangka meningkatkan pelayanan pendidikan yang berstandar internasional terutama setelah IAIN Kendari membuka kerjasama dengan berbagai institusi luar negeri dan menerima mahasiswa asing. (sms/liv)