IAIN Kendari Gelar Diklat Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah

Lily Ulfia, SE 17-06-2019 (14:13:44) Berita 1288 times
Kendari, Humas – Institut Agama Islam Negeri Kendari bekerjasama dengan Pusat Pendidikan dan Pelatihan tenaga Administrasi Balitbang Kemenag RI menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah di Wilayah Kerja, Senin (17/6/19).
 
Sebanyak 40 orang peserta terdiri pimpinan, dosen dan pegawai mengikuti kegiatan yang digelar di Aula Perpustakaan IAIN Kendari ini.
 
Kepala Bidang Program dan Pengendalian Mutu Pusdiklat Tenaga Administrasi Balitbang Kemenag RI, H. Saiful Bahri, MA mengatakan, urgensi dari penyelenggaraan diklat barang dan jasa antara lain dalam rangka menjaga agar proses pengadaan tetap berada pada koridor aturan yang berlaku.
 
Sesuai ketentuan, diklat ini bertujuan agar penyelenggara Negara memahami proses dalam pengadaan barang dan jasa yang dilakukan oleh pemerintah untuk mencapai prinsip efisiensi dan efektifitas dalam pelaksanaannya. Proses dimaksud antara lain meliputi prinsip pengadaan barang/jasa, kebijakan dan peraturan perundangan terkait pengadaan barang/jasa serta hal-hal lain yang berkaitan dengan tugas Unit Layanan Pengadaan.
 
Menyinggung realitas angka kelulusan peserta pada beberapa diklat sebelumnya yang relative rendah, Saiful meminta peserta mengikuti kegiatan tersebut dengan serius dan tuntas agar memperoleh sertifikat lulus. Penentuan kelulusan dilaksanakan melalui ujian berbasis online.
 
Kegiatan Diklat dibuka oleh Rektor IAIN Kendari, Prof. Dr. Faizah Binti Awad, M.Pd. Rektor dalam sambutannya mengungkapkan pentingnya penyelenggaraan kegiatan diklat ini mengingat terdapat sejumlah pejabat yang baru menduduki jabatannya. Selaku pengambil kebijakan di unit kerja masing-masing, para pejabat perlu memahami dan menguasai peraturan dan kebijakan berkaitan pengadaan untuk menghindari terjadinya kesalahan dalam proses pengadaan di lingkungan IAIN Kendari.
 
“Kita perlu memanfaatkan kegiatan ini sebaik-sebaiknya sebagai peluang dalam meningkatkan profesionalitas dalam bidang pengadaan barang dan jasa tanpa harus mengeluarkan biaya tinggi, untuk itu saya berharap peserta mengikuti diklat hingga tuntas dan memperoleh predikat lulus”, tambahnya.

Penyelenggaraan diklat di wilayah kerja kerjasama Pusdiklat Tenaga Administrasi dan IAIN Kendari adalah diklat yang kedua kali dilaksanakan setelah sebelumnya digelar Diklat Penyusunan SOP. Hal ini merupakan tindak lanjut dari Nota Kesepahaman antara Pusdiklat Tenaga Administrasi dan IAIN Kendari yang ditandatangani beberapa waktu lalu.
 
Diklat di wilayah kerja dilaksanakan sebagai salah satu upaya meningkatkan profesionalitas ASN disertai dengan maksud efisiensi anggaran. Selain IAIN Kendari, Pusdiklat juga menyelenggarakan kegiatan diklat di wilayah kerja di tiga PTKIN lainnya antara lain UIN Jakarta, UIN Banten dan STAIN Jayapura Papua. (liv)