Civitas Akademika IAIN Kendari Ikuti Upacara Hab Ke-70

Super User 03-01-2016 (10:35:35) Berita 1418 times

hab70kemenag

Kendari (Humas) – Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Tenggara melaksanakan upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-70 Kementerian Agama di pelataran kantor Kemenag Sultra, Minggu (03/01/16). Rektor IAIN Kendari bersama Wakil Rektor, dosen dan karyawan IAIN Kendari turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara H. Lukman Abunawas bertindak sebagai pembina upacara membacakan sambutan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Dalam sambutannya, Menteri mengajak pimpinan unit kerja dan jajaran Kementerian Agama membangun persepsi positif dan kesadaran kolektif bahwa dalam mengemban tugas pelayanan birokrasi tidak dapat dilepaskan dari transformasi manajemen sumber daya manusia.

“Kita harus menjadi panutan dan insipirasi bagi yang lain dalam bekerja dan mengaktualisasikan nilai-nilai kementerian agama” katanya. Menteri juga mengharapkan agar seluruh jajaran Kementerian Agama mempunyai pemahaman, cara berpikir, akhlak dan moralitas yang semakin baik.

Peringatan HAB yang mengangkat tema meneguhkan revolusi mental untuk Kementerian Agama yang bersih dan melayani turut dihadiri oleh unsur forum komunikasi pimpinan daerah serta satker dibawah kementerian agama.

Usai upacara dilanjutkan dengan kegiatan ramah tamah yang dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan video converence Menteri Agama dan jajarannya dengan Kanwil Kemenag di Sejumlah Daerah di Indonesia.