STAIN Kendari Sosialisasi SPMB

01-02-2013 (02:35:31) Berita 1664 times

 DSC4736-aSTAIN Kendari mengadakan sosialisasi pelaksanaan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (SPMB-PTAIN) 2013 di sekolah-sekolah se-Sulawesi Tenggara, Selasa (29/1).

Dalam kesempatan itu, Dra. Hj. St. Kuraedah, M.Ag mengatakan di hadapan siswa-siswi kelas tiga SMA 1 Rumbia Bombana bahwa dalam penerimaan mahasiswa baru tahun 2013 ini SPMB-PTAIN membuka dua jalur sistem penerimaan yaitu pendaftaran jalur prestasi akademik (undangan) dan jalur seleksi ujian tertulis.

Lanjut dikatakan pendaftaran SPMB-PTAIN 2013 akan dilakukan secara online di seluruh Indonesia. Dimana bagi para calon pendaftar syarat yang harus dipenuhi seperti lulus dari satuan pendidikan SMA/MA/SMK/MAK/Diniyah Ulya (Mu adalah)/Pendidikan Kesetaraan Paket C tahun 2010, 2011 dan 2012

"Bagi para calon mahasiswa baru, yang berminat untuk mendaftar dapat memperoleh infomasi lebih lanjut pada situs resmi SPMB-PTAIN 2013, yaitu http://spmb-ptain.ac.id," atau langsung ke kampus STAIN Kendari ujarnya. SPMB-PTAIN 2013 merupakan seleksi mahasiswa baru melalui ujian tertulis yang dilakukan serentak secara nasional di Indonesia di bawah koordinasi Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI.