IAIN Kendari Undang Sekolah Untuk Pengisian PDSS

Super User 16-02-2017 (20:45:09) Kegiatan 1743 times
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari mengundang tenaga IT dari Madrasah Aliyah (MA)/Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat se Kota Kendari, Kabupaten Konawe Utara, Kabupaten Konawe dan Kabupaten Konawe Selatan untuk mengikuti sosialisasi penerimaan mahasiswa baru sekaligus pengisian PDSS di Auditorium Perpustakaan IAIN Kendari, Kamis (16/2/17). Wakil Rektor I IAIN Kendari, Husain Insawan selaku Ketua Panitia Lokal Seleksi Prestasi Akademik Nasional dan Ujian Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-UM PTKIN) mengatakan, pengisian PDSS merupakan persyaratan awal yang harus dipenuhi sebelum mendaftar sebagai calon mahasiswa baru melalui jalur SPAN (undangan/bebas tes).
“Tahun lalu, panitia melaksanakan kunjungan ke setiap sekolah untuk melakukan sosialisasi dan pengisian PDSS, tetapi tahun ini kami mencoba pola baru dengan mengundang tim IT sekolah agar lebih fokus karena kami menyediakan jaringan internet tanpa batas sekaligus mereka bisa melihat secara langsung perkembangan kampus kami “ jelasnya.
Dalam sosialisasi ini, Rektor IAIN Kendari Nur Alim menyampaikan bahwa institusi yang baru dua tahun beralih status dari STAIN menjadi IAIN Kendari ini terus berupaya mendekatkan pelayanan pendidikan tinggi kepada masyarakat dan tetap mengedepankan keberpihakan terhadap generasi bangsa yang berprestasi dari kalangan menengah kebawah. “Semua anak bangsa berhak memperoleh pendidikan yang berkualitas hingga ke Perguruan Tinggi, kami hadir memberikan pelayanan dan pengabdian terbaik untuk mereka, mengambil peran dalam pembangunan sumber daya manusia di daerah ini” jelasnya.
Kehadiran pengelola IT pada sekolah-sekolah unggulan tersebut, sekaligus menjadi wadah sosialisasi atas prestasi yang telah diraih sivitas akademika IAIN Kendari baik dosen maupun mahasiswa di tingkat nasional dan internasional.
Husain menambahkan, sosialisasi ini akan dilaksanakan dua tahap. Pada tahap selanjutnya, sejumlah sekolah yang belum hadir pada tahap pertama diperkenankan mengikuti sosialisasi dan pengisian PDSS tahap II yang akan dilaksanakan pada 28 Februari 2017. 
Mulai 4 April 2017, siswa – Siswi kelas XII dapat mengikuti seleksi melalui jalur SPAN PTKIN ini sekaligus berkesempatan mendaftar sebagai penerima beasiswa bidik misi pada website www.span-ptkin.ac.id dengan terlebih dahulu memastikan bahwa sekolahnya telah mengisi PDSS pada laman website yang sama. Tahun ini, IAIN Kendari menyediakan kuota sebanyak 500 orang pada SPAN PTKIN sedangkan untuk jalur Ujian Masuk sebanyak 300 orang dan jalur mandiri sebanyak 200 orang. (liv)