PIONIR IX - Ganda Putra Perorangan IAIN Kendari Menang atas STAIN Sorong

Lily Ulfia, SE 17-07-2019 (07:48:03) Berita 2774 times
Malang, Humas IAIN Kendari – Cabang Bulu Tangkis Ganda Putra Perorangan pada Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset atau PIONIR IX  telah dimulai, Selasa (16/7/19). Pertandingan Bulu Tangkis Ganda Putra diikuti oleh 34 tim dari 58 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri se Indonesia. 
 
IAIN Kendari menurunkan atlet Muh. Aksan Dwi Putra dan Farid Wajdy untuk menghadapi tim Ganda Putra STAIN Sorong di lapangan Bulu Tangkis Sport Center UIN Maulana Malik Ibrahim. Rektor IAIN Kendari Prof. Dr. Faizah Binti Awad, M.Pd bersama seluruh official turut hadir menyaksikan serta memberikan semangat dan motivasi kepada atlet.
 
Pada pertandingan perdana ini, Aksan-Farid tidak menerima perlawanan yang berarti. Set pertama dimenangkan dengan skor angka 21-11, sedangkan pada set kedua mereka juga berhasil unggul skor 21-10. Dengan kemenangan ini, Aksan-Farid akan kembali melanjutkan pertandingan melawan perguruan tinggi yang lain, Rabu (17/7/19). 
 
Untuk menghadapi lawan hari ini, Aksan-Farid mengaku mempersiapkan mental, latihan fisik dan menjaga stamina.
 
“Insya Allah dalam permainan nanti kami akan lebih banyak menggunakan teknik bermain yang baik dan berupaya menghindari kesalahan tetapi yang terpenting menjaga mental tetap stabil agar mampu menguasai pertandingan", ungkap Aksan.
 
Official cabang Bulu Tangkis, Amari, M.AP terus memberikan arahan dan motivasi agar kedua mahasiswa binaannya mampu memberikan materi permainan yang baik dalam melawan tim yang jauh lebih tangguh.  
 
Aksan-Farid cukup diunggulkan sebab keduanya adalah peraih medali emas pada kegiatan Pekan Olahraga, Riset dan Ornamen Seni PTKIN se Indonesia Timur atau POROS INTIM tahun 2018 di Makassar. Atas prestasi itu, mereka diharapkan dapat mengulangi kemenangannya pada PIONIR IX yang digelar di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. (liv)